Album terbaik 2018

by - Desember 30, 2018

sedih sekali rasanya ketika menyadari ternyata saya meninggalkan blog sejak bulan Mei. ternyata sudah lumayan lama saya tidak menulis apapun hingga menjelang pergantian tahun 2019. terbesit keinginan untuk selalu menulis dengan rajin, namun ada saja kendalanya ketika saya bersiap menulis namun di kepala saya blank begitu saja. bingung padahal sebelumnya saya merasa punya inspirasi menulis. saya juga banyak menghabiskan waktu akhir-akhir ini dengan membaca buku, streaming youtube atau menonton tv series kesayangan. so munkin itu juga salah satu kendala saya tak punya motivasi untuk menulis. saya ingin memulai menulis lagi beberapa kaleidoskop, salah satunya musik. ini album-album favorit saya sepanjang tahun 2018. nah, setelah ini bisa tebak sendiri selera musik saya seperti apa :)

1. Flocence and the Machine - High As Hope

saya akan selalu cinta dengan karya-karya nya Florence, High As Hope sangat bagus sekali dan menjadi favoritku yang pertama, album ini membuat saya seperti menjelajahi sisi kehidupan sang Musisi dari masa kecil di lihat dari hubungan sisi emosional dengan Grace, Adiknya. masalah dengan keluarga, masa remaja dan bagaimana menghadapi mental issue seperti Depresi, kecenderungan Florence dengan alkohol.
namun, menurut saya album ini belum bisa menandingi "How Big, How Blue, How Beautiful" yang menurut saya begitu Masterpiece di bandingan dengan semua Discography karya Florence yang lain.
Favorite Track : Big God, Sky Full A Song, Grace, June, Patricia, South London Forever

2. My Indigo - My indigo
album Solo dari Sharon Den Adel, Vokalis salah satu Band Favoritku Within Temptation.album My Indigo ini, yang sepertinya mengisahkan tentang perjalanan pribadi Sharon Den Adel untuk menemukan dirinya kembali setelah pertempuran emosional yang memilukan. antara cinta, keluarga dan anak. Eksplolasi musik dari hasil pengalaman hidup sejak memutuskan Vakum dari dunia musik dan Tour, kemudian sejak menarik diri dari kehidupan sosial dari tekanan, depresi untuk menemukan tempat perlindungan dari kesendirian, dan album ini juga membantunya memulihan emosi untuk menuju arah hidup yang berbeda. saya sudah nanti-nanti banget sejak single 'my indigo' dirilis, dan music videonya benar-benar bikin saya menangis, yang mengisahkan kerinduan anak di panti asuhan sejak ibunya di penjara. dan ya, lagunya tentang kasih sayang ibu sama anaknya. "..you don’t have to love me, there’s one thing you should know. my love will not unravel, It’s unconditional. my indigo!...."
Favorite Track : My Indigo, Out of the Darkness, Lesson Learned, Safe and Sound, Star Crossed Lovers, Indian Summer, Someone like you, Black Velvet Sun, ah semuanya lah


3. First Aid Kit - Ruins
Duo Kakak Beradik Clara dan Johanna asal Swedia yang langsung membuat saya jatuh cinta pada pendengaran petama :p jika di tanya jenis musik yang paling saya suka saat ini adalah alternative Indie, musik modern oldies, sama halnya dengan First Aid Kit yang konsisten mengusung Folk Pop/Rock seperti tahun 60'an. dan yang membuat saya tambah tekagum-kagum karena mereka bernyanyi dengan multi instrumen dan hamonisasi vokal yang impressive banget. what a talented siblings.
Favorite Track : Fireworks, Rebel Heart, Ruins, It's A Shame

4. Vance Joy - Nation Of Two
Saya jarang sekali menyukai penyanyi Solo Pria, kalau bukan yang benar- benar punya ciri Vokal yang khas dan penulis lagu yang benar-benar menyentuh hati. saya sebenarnya sudah lama mengetahui lagu-lagunya dari dulu namun belum ada yang bisa membuat saya ngeh. sampai Desember 2018 saya melihat Video I'm With You dan berhasil membuat saya jatuh hati kemudian memutuskan untuk mendengarkan seluruh albumnya.
Favorite Track : I'm With You, We're Going Home, Crashing Into You, Alone With Me, Lay It On Me

5. A Star Is Born - Soundtrack
saat nonton filmnya, Saya tidak pernah mengangka kalau Suara Bradley Cooper akan sebagus itu. OMG, tipe Vokal Bariton yang Deep dengan alunan musik Rock. can you imagine how manly is it? dibuka dengan lagu "Black Eyes" beserta hentakan gitar elektrik dan drum yang menghentak di awal film bikin saya langsung terpesona :p hahaha Lady Gaga juga punya banyak peran penting untuk membangun atmosphere album soundtrak ini menjadi berhasil dengan musikalitas yang tak di raguka lagi. cerita filmnya sih sedih biasa, namun Soundtracknya yang catchy dan Sound Editingnya bikin Eargasm.
Favorite Track : Shallow, Always Remember Us This Way, Black Eyes, Diggin' My Grave, Alibi, I'll Never Love Again

6. Christina Aguilera - Libernation
waktu awal di umumkan Christina akan merilis album lagi setelah sekian lama vakum dan menghabiskan Kariernya dengan menjadi Juri The Voice sampai berseason-season lamanya saya begitu excited. namun setelah perilisannya tidak begitu memuaskan. bahkan bisa di bilang flop karena hanya bertahan posisi 4 di minggu pertama dan tidak berhasil memasuki 10 besar di minggu kedua. so sad. minim promo? atau gimana, entahlah.. tapi menurut saya 50/50 buat album ini. sebagian lagu terlalu oversinging tidak seimbang dengan instrument musiknya, featuring Rapper-Rapper yang menurut saya juga gagal. namun, masih tetap menjadi pilihan album terbaik tahun 2018 karena sebagiannya lagu-lagu di album ini benar-benar Outstanding, memiliki pesan yang berkesan dan tak terlupakan.
Favorite Track : Fall in Line Feat Demi Lovato, Twice, Unless With You, Maria.

7. Pitch Perfect 3 - Soundtrack

no comment. film-film sebelumnya saya suka sekali lagu-lagu cover di film Pitch Perfect, karena lantunan Acapella yang selalu asik dan catchy banget di denger



8. Cat Power - Wanderer


sudah lama sekali Cat Power baru merilis album lagi, dan pilihnan Single nya mengusung tema Feminist dengan menggandenga Lana Del Rey sebagai teman duet mengisi backing vokal. secara musikalitas sepertinya mereka hampir serupa karena main di Indie/Alternatif sama halnya dengan Florence and The Machine dan semacamnya.
Favorite Track : Woman Feat Lana Del Rey, In Your Face, Wanderer, Stay, Robbin Hood

9. Courtney Marie Andrews - May Your Kindness Remain
berisi lagu-lagu Country Alternative yang lebih Nostalgic. i like it..
Favorite track : Two Cold Night In Buffalo, May Your Kidness Remain, Lift the Lonely From My Heart, Took You Up, Long Riad Back To You, Kidness Of Strangers

10. Elle King - Shake The Spirit
walau bagaimanapun saya lebih suka album pertama "Love Stuff", Indie Rock Alternatif dengan perpaduan alat musik banjo yang memberikan sentuhan musik country, serta lirik lagu yang Honest. album ini lebih nge-Groove.. yah not bad dan masih asik di dengerin di tengah terpaan musik mainstream Amerika, yang ini cukup bikin refresh kuping buat saya.
Favorite Track: Shame, Man's Man, Naturally Pretty Girls, Good Things Gone, It Girl, Runnaway, Chained



11. Aurora - Infections Of A Different Kind Step I



siapa yang tidak akan terpesona melihat Aurora, memiliki suara seperti Peri, wajah Innocence, karakteristik bermusik yang fairy, serta penulis lagu handal. melihat live performance-nya selalu membuat saya seperti berada di dunia dongeng. dan saya lebih suka dengerin lagu-lagunya versi live dari pada versi studio. karena lebih berasa clear dan vivid aja..
Favorite track : Forgotten Love, Queendom

12. Black Eye Peas - Master Of The Sun Volume I
BEP is back!! saya suka banget ketika tahu Black Eyed Peas comeback dengan musik baru semenjak ditinggal female personelnya, Fergie. saya mengetahui melalu rekomendasi di youtube dengan single pertama "Ring The Alarm part 1-3" seketika saya langsung suka sejak pertama kali dengar, ohh.. saya suka sekali tipe musik Hip Hop tipe seperti ini, liriknya bukan tentang seksualitas yang mengekspoitasi wanita. tapi tentang kritik politik dan diskriminasi ras. setelah saya dengerin keseluruhan albumnya, lagu-lagunya seperti punya pengaruh dari musik tahun 80'an. i love it!
Favorite Track : Ring The Alarm Part 1-3, Dopeness, Back 2 Hip Hop, New Wave, Wings

13. Molly Burch - First Flower
musik indie alternative, kalau di Indonesia yang seperti ini similiar dengan band White Shoes And The Couple Company, Vokalis baru Payung teduh berserta kawan-kawannya. recomended banget buat yang menyukai musik serupa.
Favorite Track: Candy, First Flower, Good Behavior, To The Boys, Dangerous Place



14. Kendrick Lamar - Blackpanther
filmnya Booming dan Soundtracknya mantul. sebenernya cerita filmnya biasa aja, drama yang bisa di tebak endingnya, efek CGI yang tak sebagus jika di bandingkan dengan film marvel yang lain, adegan fight yang kurang seru. namun filmnya tetap spesial buatku karena memadukan African culture, saya juga suka penggambaran wanita di film ini karena di karakterkan sosok warrior dan feminist meskipun semua wanita di film ini bertarung untuk mengabdi pada raja yang notabene laki-laki. soundtracknya juga special banget.
Favorite Track : All The Stars Feat SZA, Pray For Me Feat The Weeknd



15. Jain - Souldier
musisi kelahiran perancis yang besar di Timur Tengah ini cukup unik, karena setiap saya dengein lagunya berasa seperti berada di taman bermain. sekilas mengingatkan saya pada lagu-lagu lamanya Lily Allen walaupun tak bisa di samakan karena berbeda. but still..
Favorite Track: Alright, Souldier, On My Way, Star

You May Also Like

0 comments